PENGARUH KUALITAS PELAYANAN DAN KEPERCAYAAN MEREK TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN E-COMMERCE SHOPEE PADA MAHASISWA FAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS DIRGANTARA MARSEKAL SURYADARMA
DOI:
https://doi.org/10.35968/wn79d567Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Pengaruh Kualitas Pelayanan Dan Kepercayaan Merek Terhadap Keputusan Pembelian E-Commerce Shopee Pada Mahasiswa Fakultas Ekonomi Universitas Dirgantara Marsekal Suryadarma. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif asosiatif. Jumlah populasi pengguna E-Commerce Shopee pada Mahasiswa Fakultas Ekonomi Universitas Dirgantara Marsekal Suryadarma yang jumlahnya tidak diketahui maka digunakan teknik probability sampling dan mendapatkan sampel sebanyak 100 responden. Penelitian ini menggunakan metode analisis regresi linear berganda dengan SPSS versi 26. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) Kualitas Pelayanan secara parsial berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian E-Commerce Shopee Pada Mahasiswa Fakultas Ekonomi Universitas Dirgantara Marsekal Suryadarma. (2) Kepercayaan Merek secara parsial berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian E-Commerce Shopee Pada Mahasiswa Fakultas Ekonomi Universitas Dirgantara Marsekal Suryadarma. (3) Kualitas Pelayanan dan Kepercayaan Merek secara simultan berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian E-Commerce Shopee Pada Mahasiswa Fakultas Ekonomi Universitas Dirgantara Marsekal Suryadarma sebesar 55,6%, sedangkan 44,4% dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak dibahas dalam penelitian ini. Adapun pengaruh kualitas pelayanan dan kepercayaan merek terhadap keputusan pembelian ditunjukan oleh persamaan regresi : Ŷ = 38,206+ 0,405 X1 + 0,118 X2, dimana Ŷ = Keputusan Pembelian, X1 = Kualitas Pelayanan, dan X2 = Kepercayaan Merek.